Yup. Last day of 2011. What more to say? Along this year, sooooo many things happened. And of course, due to my nature of being a drama queen, this year tends to be quite a hectic year for me.
Ups and downs. Laughter and tears. So many shades of so many colours. And still, I feel so grateful for having my life :).
Of course, salah satu yang paling membuat saya sibuk pada tahun 2011 ini adalah soal kerjaan. Apalagi sejak tahun 2011, saya dipercaya sama temen-temen untuk jadi Sekretaris PS. Iya, walopun judulnya Sekretaris, tapi kerjaannya gak cuma sekedar administratif doang. Sebenernya, malah Sekretaris itu semacam wakilnya Ketua Prodi. Jadilah tiba-tiba saya merasa, kayaknya kerjaan saya rapat melulu di Fakultas. Argh. Betapa menyebalkannya sampai di ruangan jam 8.30 pagi, dan mendapati di meja sudah ada undangan rapat untuk hari itu jam 9.30 pagi. Belum lagi tumpukan surat tugas yang saya sampe gak ngerti lagi sebenernya ini disuruh ngapaiiiin… Tapi toh, kalo cuma ngikutin stressnya aja, ya gak bakal kelar-kelar. I try to enjoy all the ups and downs of it. Lagipula, selama ini saya berusaha meniatkan bahwa yang namanya kerja, itu adalah ibadah. Semakin banyak hal yang bisa kita kerjakan, makin banyak kesempatan bagi kita untuk bisa berguna bagi orang lain.
Salah satu to-do-list ditahun 2011 ini, soal kerjaan saya, tentu saja: reakreditasi PS Kimia. Mulai dari mengisi borang, membuat laporan evaluasi diri, hingga akhirnya, visitasi. Nyiahahaha…. Somehow, saya ngerasa inilah tugas saya yang paling berat untuk tahun 2011 ini. Hasilnya? Entahlah. Saya sih tidak seoptimis reakreditasi tahun 2007 kemaren. Tapi at least, saya sudah berusaha semaksimal saya. And let the others see and decide abouth what I have done for it. Tapi kegiatan reakreditasi ini juga berasa drama banget. H-2 sebelum visitasi, I got the mental break down, dan kondisi saya drop. Tensi sempat turun ke angka 90/60. And as if it was not dramatic enough, saya jatuh pingsan di kampus. Kurang drama apalagi cobaaaa???? *geleng-geleng kepala*.
*saya dan temen-temen pas visitasi, menghadapi para asesor. tampang saya serius abis*
Tahun 2011 ini, saya mencoba ngajuin aplikasi beasiswa ke dua scholarship committee. Dan dua-duanya ditolak. Sedih sih, tapi justru kedua penolakan itu membuat saya semakin bersemangat untuk mencoba lagi. Yuk, mari memasukkan going back to school sebagai target di tahun 2012 =D.
Bulan Juni, saya iseng mendaftar untuk ikut regional seminar tentang sustainable water management di Yogyakarta. Sebenernya sih daftar cuma untuk jadi peserta. And guess what, ternyata malah saya diundang menjadi one of the speaker. Nyiahahahaha… Bukannya apa-apa. Pertama, ini seminar tingkat regional Asia Tenggara. Jadilah speakernya bukan cuma dari Indonesia, tapi juga dari Thailand, Filipina, dan Vietnam. Dan tentu saja, seminarnya harus pake bahasa Inggris. Oh, and the head of the organizing committee, was my supervisor when I did my bachelor degree. But no pressure, huh?. Anyway, it was quite an experience. As one of the speakers, biaya perjalanan dan akomodasi ditanggung oleh panitia penyelenggara (yaitu UGM dan DAAD). Kita diinepkan di Hotel Garuda Inn, makan malam terjamin, dan setelah pelaksanaan seminar, kita city tour! Bisa liat Ramayana Ballet di Prambanan pas full moon, and it was beautiful.
Pas seminarnya sih, sempet setres jaya. Saya dapet giliran ketiga, dan dua speaker sebelumnya adalah doktor, satu dari Vietnam, satu dari Filipina. Betapa culunnya saya di antara mereka. Ehehehe -_-….
*Saya pas acara dinner, sama pembicara dari Riau, dan dari Ternate. Yang dua lagi, satu dari Thailand, satu dari Vietnam*
Terus di bulan September, saya dan beberapa temen lain ikut acaranya HKI: Training for Proposal Grant Writing. Sekali lagi, dapet akomodasi gratis di hotel bintang lima *yang membuat saya dan teman-teman saya jadi nyengir dengan noraknya* dan penggantian biaya transportasi. Mari mengucapkan Alhamdulillaaaaahhh… :D. Selama kegiatan, saya mungkin menjadi salah satu peserta paling cerewet, karena saya nanyaaa terus. Eh, mumpung ada kesempatan cari ilmu kaaaan??? Apalagi speakersnya 3 orang, bule semua, pinter-pinter semua. Tapi pas akhir acara, Drew, salah satu Organizing Committee dari CRDF USA malah bilang that she appreciated me for asking questions. Wah, jadi terharuuu… Selain soal nginep di hotel, dan dapet tambahan ilmu, yang bikin sneneg adalah, karena acaranya di Balikpapan, saya jadi sempet ketemu sama temen-temen sekost saya dulu di Jogjaaa!!! Ketemuan sama Emil-Septa (dan kedua anak mereka), sama Widia jugaaa :*. It’s always nice to see friends that you haven’t met for so long. I mean, the last time I met them was like, 6 years ago!
Masih di seputaran lingkungan kerjaan nih, di tahun 2011 ini…saya jadi juri untuk 3 kegiatan mahasiswa. Oke, gak tau kenapa, mahasiswa kok ya demen betul minta saya jadi juri untuk kegiatan mereka. Apa karena frekuensi kemunculan saya di kampus yang cukup tinggi ya? Saya jadi juri untuk lomba debat, terus juri untuk lomba tari *kenapa coba? Kenapaaa?*, dan yang terakhir, saya jadi juri borongan untuk acara HUT HIMAMIA Redoks. Well, terlepas dari alasan yang bagi saya sendiri masih sangat misterius, kenapa saya yang diminta jadi juri, toh I had so much fun.
Tahun ini juga, selain di MIPA, saya juga ngajar di salah satu lembaga kursus Bahasa Inggris. Nggaaakkk… bukannya saya sudah jago banget bahasa Inggris apa gimana, tapi saya pikir, I need to keep practicing my English. Jadilah saya ngajar. Ahahahaha… Rata-rata sih, saya ngajar anak SMP dan SMA. Lewat ngajar inilah, saya bisa ketemu sama Gita, yang tadinya cuma kenal lewat twitter ajah. Trus, saya juga pernah ngajar kelas kontrak di PT POS. Jadi saya ngajar para karyawan di sana, adalah sekitar 20-25 orang gitu. Kalo bagi saya pribadi sih, lebih gampang ngajar anak SMA dan yang udah dewasa gitu. Pernah nih ya, saya disuruh gantiin kelasnya temen, ngajar kelas children. Astaga…itu selesai ngajar, saya kehabisan energi dan suaraaaa… Kekna saya memang gak berbakat jadi guru TK.
Kalau tahun lalu saya sempet nulis FF, tahun ini, mungkin karena frekuensi kesibukan itu, saya jadi sangat tidak produktif untuk nulis. Saya cuma sempet nulis 1 cerbung (17 part, kalo gak salah) dan 3 cerpen. Agak kecewa sih, Karena sebenernya, saya kangen nulis. Saya kangen menumpahkan ide, membayangkan adegan mewujud dalam kata, memainkan kalimat, menggambarkan emosi. Gak cuma FF sih, frekuensi saya nulis di blog ini juga sangat menyedihkan. *ngelap debu di blog*
But on the other hand, saya jadi lebih banyak membaca di tahun ini. Kalau tahun lalu saya cuma membaca 40 buku, tahun ini, sampai dengan malam terakhir di tahun 2011, saya berhasil menamatkan 102 buku, excluded beberapa buku yang saya re-read. Well, reading is a way for me to procrastinate, and also a way for me to keep my sanity. Soal membaca ini juga jadi “beda” dengan kebiasaan membaca saya yang lama, karena saya sekarang…punya akun di Goodreads. Iyaaa..saya tau kalo saya telat banget gabung di komunitas iniiii… Gak tau kenapa, ikutan Goodreads membuat saya lebih termotivasi untuk membaca. About these books that I have read, I’ll write about it in a different post.
Oh, and of course, the memorable thing about this year was, it was the year of me and celebrities. Bhuahahahahaha!!!
Tahun ini, saya ketemu dengan Raditya Dika, Vidi Aldiano, dan Agus MasterChef! Ketemu Raditya Dika pas dia jadi pembicara untuk Seminar Penulisan Kreatif di Fakultas Kedokteran. Many thanks for Ka Alfi yang udah nemenin dan jadi fotografer :D. Terus, si Vidi, ketemu waktu dia Meet & Greet di Duta Mall. Karena ketemu Vidi ini, saya jadi bisa ketemu juga sama salah satu temen di Twitter: si Tri :). Trus, kalo Agus, karena dia jadi juri di Lomba Masak di FMIPA. Waktu itu saya ikutan, dan Alhamdulillah, saya (surprisingly) jadi juara I.
Tahun lalu, sport event yang paling berkesan, tentu saja World Cup dan Thomas-Uber Cup. Tahun ini? Sea Games!!! Mulai dari the spectacular opening ceremony, dan tentu saja… prestasi Tim Indonesia. Indonesian athletes are this year’s heroes, I should say. They bring back the glory of Indonesia. Setelah bertahun-tahun tidak pernah lagi menjadi juara umum (masuk 3 besar aja kekna udah gak pernah), tahun ini Indonesia berhasil merajai perolehan medali emas. Oh well, memang sedikit kecewa karena emas dari sepak bola jatuh ke tangan Malaysia. Tapi teteup, Indonesia berjayaaaa *keplok keplok*. Dan salah satu yang paling membanggakan, tentu sajaaaa… emas dari cabang bulu tangkis!!! Pertandingan beregu terutama yang paling menegangkan. Seruuuuu… Ahahahah… Agak sedih waktu Sea Games berakhir. Well, sampai jumpa lagi di Sea Games tahun 2013 :D!
Overall, it’s been another year. I wouldn’t say that it’s a bad year, nor a good year either. Karena bagi saya, apapun yang telah terjadi, tidak seharusnya disesali terus-terusan. Bagi saya, apapun yang telah terjadi di tahun ini, banyak yang membawa kenangan. Banyak yang bisa menjadi pelajaran bagi saya. Semua menggariskan warna tersendiri dalam kehidupan saya.
I met a lot of new people this year. I did a lot of things I’ve never done before. And I know, that God made me went through it so that I can learn from all of those people and all of those things. And for that, I feel so grateful.
Farewell, 2011! Thank you for everything! Let me keep you in my memories =).