Salah satu pembeda kehidupan saya disini dengan di Banjar adalah...bisa terkoneksi dengan nyaris tanpa batas di virtual world...Hohoho...walaupun di akhir bulan biasanya koneksinya mulai tertatih-tatih karena kehabisan kuota sehingga dengan tidak sopannya suka terputus sendiri... Tapi jadi aja saya tergila-gila duduk di depan lappy, bukan untuk mengerjakan tugas, tapi surfing ga jelas. Ah, nggak juga kok kalo dibilang ga jelas... Buktinya saya secara teratur membuka dan mengurus Multiply saya, menengok Friendster saya, dan tentu saja, mengaktifkan YM, walopun suka dengan sok seleb misteriusnya pake Invincible Mode.
Salah satu akibat dari kebiasaan itu adalah, tiba-tiba saja saya keranjingan ngisi Bulbo di FS.. Ada yang punya FS dan nama saya terpajang di salah satu daftar teman anda? Maka entah anda sadar atau tidak, bahwa dalam seminggu mungkin saya bisa sampai 3 kali mengisi bulbo dengan pertanyaan-pertanyaan yang oh-sungguh-sangat-tidak-penting. Siapa sih yang bener-bener pengen tau jawaban dari: "Do you wet the toothbrush before the toothpaste?". Tapi teteeeep...sekarang setiap kali buka FS, yang pertama kali saya cek adalah, adakah bulbo baru yang bisa saya isi?
Mungkin saking bosennya ngeliat nama saya lagi yang muncul sebagai pengisi bulbo, teman saya yang satu ini meluangkan waktu untuk mengirim komen ke saya di FS berbunyi:
"Oiiii...Ngisi bulbo mulu niy ibu satu inih, Kerjain tu assignment, wakakkaakk"
Uhuk...demi usaha membela diri (yang sebetulnya memang merasa bersalah), saya membalas komennya sebagai berikut:
"Kekekekek.... Vica, gini lho...mengisi bulbo itu adalah salah satu bentuk latihan untuk critical reading dan critical thinking. Kan kalo ngisi harus mikir secara kritis tuuuhh... Jadi bulbo itu sebetulnya mendukung usaha penyelesaian assignments ituu... Makanya Vica, ayo..ayo...mana lagi bulbo yang bisa aku isi??
*Usaha prokrastinasi yang parah memang...*"
Apakah hanya komentar itu saja yang pernah saya terima tentang sindrom tergila-gila bulbo ini? Ooohh...masih ada satu lagi yang baru saya terima pagi ini:
"...btw, weekend ini ada kerjaan lain selain nge-bulbo gak mi? ..."
Aduh, jadi malu....
Tapi, ada satu pertanyaan saya yang masih terus menghantui benak ini: Siapa sih yang dengan kurang kerjaannya bikin-bikin pertanyaan di Bulbo itu???
Gambar bulletin board beneran (yang jelas lebih berguna daripada bulbonya FS itu) dipinjem dari sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar